Resep dan cara membuat Ikan Bakar Cianjur

Ikan Bakar Cianjur

Ikan Bakar Cianjur
Ikan Bakar Cianjur

Bahan:
1 kg Ikan Gurame ( boleh uk 500 gr sebanyak 2 ekor), cuci bersih, beri garam dan air jeruk nipis secukupnya, diamkan 15 menit, lalu cuci bersih dan sisihkan (Gunakan ikan segar ya )
3-4 sdm Minyak goreng untuk menumis
1 btg serai, memarkan

Bumbu halus :
4 siung bawang putih
9 bh cabe merah ( optional)
7 siung bawang merah
2 sdt ketumbar
10 bh cabe rawit ( optional)
3 cm Jahe, (uk besar) di bakar sebentar
3 sdm Air asam jawa (diambil dr 1 bungkus kecil asam jawa)
6-7 sdm Kecap manis (optional)
1 sdt Garam


Cara :
1. Siapkan wajan, beri minyak dan panaskan, lalu tumis bumbu halus dan serai. Aduk sampai tercium bau wangi.
2. Setelah wangi, masukkan air asam jawa, aduk sebentar.
3. Matikan api kompor dan masukkan kecap manis, aduk rata.
4. Olesi ikan dengan campuran bumbu sampai rata.
5. Panggang ikan gurame. Sekali kali dibalik dan dilapis bumbu diatas. Ulangi sampai ikan benar benar matang dan empuk.

Untuk sambel kecap (kecap manis+kecap asin+cabe merah dan ijo keriting/ rawit potong potong +bawang merah potong2 +tomat potong)

Artikel Terkait


EmoticonEmoticon