Sate Ayam
Resep Dan Cara Membuat Sate Ayam |
Bahan Utama:
- 600gr daging ayam fillet
- Jeruk nipis
- Tusukan sate secukupnya
Bahan Saus Kacang:
- 300gr kacang tanah, goreng
- 8 bawang merah
- 5 bawang putih
- 3 cabe merah besar (buang bijinya)
- 2 kemiri
- Sedikit gula merah
- Kecap manis
- Garam
- Kaldu bubuk
Cara Membuat:
- Cuci daging ayam, kucuri jeruk nipis, diamkan sebentar kemudian cuci bersih lagi, Potong daging ayam kotak-kotak, lalu tusukkan ke tusukan sate, sisihkan.
- Haluskan bahan saus kacang, masak sampai matang dan berubah warna, Masukkan gula merah, kecap manis, garam, kaldu bubuk, aduk rata, cek rasa, sisihkan.
- Ambil 1-2 sdm bumbu kacang pada piring, tambahkan 1-2 sdm kecap manis dan sedikit minyak, campur rata untuk marinasi.
- Ambil beberapa tusuk sate campurkan sate dengan bumbu marinasi, diamkan 15 menit, Bakar sate sampai setengah matang, beri bumbu marinasi lagi dan bakar sampai matang.
Penyajian:
- Ambil 2-3 sdm saus kacang, beri kecap manis, jeruk nipis dan sedikit air, aduk rata, Taruh bumbu kacang diatas piring.
- Ambil beberapa tusuk sate, taruh diatas bumbu kacang, Lengkapi dengan irisan bawang merah dan acar.
EmoticonEmoticon