Resep Dan Cara Membuat Cinnamon Roll Topping Cream Cheese

 Cinnamon Roll Topping Cream Cheese

Resep Dan Cara Membuat Cinnamon Roll Topping Cream Cheese
Resep Dan Cara Membuat Cinnamon Roll Topping Cream Cheese

Bahan yang dibutuhkan:

  • 250 gr Tepung protein tinggi (cakra kembar)
  • 50 gr Tepung pro sedang (segitiga biru)
  • 15 gr Susu bubuk
  • 50 gr Palm sugar
  • 4 gr Fermipan
  • 204 gr timbang: 1 kuning telur + whipcream cair dingin + susu cair dingin
  • 50 gr Margarine
  • 3 gr Garam

Bahan Isian:
  • 70 gr Margarine
  • 100 gr Palm sugar
  • Kayu manis bubuk secukupnya

Bahan Topping:
  • 100 gr Cream cheese
  • 60 gr Gula halus
  • 1 sdm Margarine
  • Mixer semua bahan di atas sampai lembut, masukkan piping bag, lalu masukkan kulkas sebelum digunakan.

Cara Membuat

  • Campur terigu, susu bubuk, gula pasir, ragi dan cairan susu, mixer sampai setengah kalis.
  • Lalu masukkan margarine dan garam, mixer terus sampai kalis elastis.
  • Bulatkan adonan, lalu istirahatkan selama kurang lebih 45 menit sampai mengembang 2x lipat.
  • Kempiskan adonan, gilas adonan supaya udara keluar, lalu gilas adonan membentuk persegi panjang.
  • Oles adonan roti dengan margarine, taburi kayu manis bubuk dan gula aren bubuk.
  • Gulung adonan, lalu potong adonan dengan ukuran sama besar, susun dalam loyang bersemir margarine.
  • Istirahatkan lagi 45 menit.
  • Panaskan oven 10 menit sebelumnya, panggang adonan dengan suhu 180°C api atas bawah selama 15 menit/sampai matang.
  • Angkat, sisihkan sampai dingin, lalu beri topping cream cheese.
  • Cinnamon roll topping cream cheese siap disajikan.


Artikel Terkait


EmoticonEmoticon